Sabtu, 31 Juli 2010

Morning class ,SRIMAD BHAGAVATAM SKANDA 8 BAB 6 TEXT 13
by H.H.G Ida Waisnawa Pandita Damodara Pandit Dasa
Para penyembah Tuhan selalu semangat ingin melihat Tuhan Tvam tvam vayam natha
Gajah-gajah yang kepanasan oleh api kebakaran hutan sangat gembira ketika mereka mendapatkan air dari sungai gangga,demikian juga oh Tuhanku dari pusar muncul sekuntum bunga padma, karena anda sekarang muncul dihadapan kami,kami menjadi bahagia secra rohani dengan melihat keagungan anda yang kami inginkan untuk melihat sekian lama kami mendapatkan tujuan kehidupan yang sejati.
Para penyembah Tuhan selalu semangat ingin melihat Tuhan secara langsung, namun mereka tidak mengharapkan bahwa Tuhan akan datang di hadapannya.Bagi seorang penyembah yang murni menggganggap hal seperti itu adalah sesuatu yang terbalik, terhadap pelayanan.Caitanya Mahaprabhu mengajarkan ajaran ini dalam Sri Siksastaka , seorang penyembah senatiasa ingin melihar Tuhan secara langsung,Namun jika dia harus patah hati karena tidak bisa melihat Tuhan secara langsung bahkan kehidupan demi kehidupan ,dia tidak tertarik untuk menyuruh Tuhan untuk turun,ini adalah ciri dari penyembah yang murni.Dengan demikian dalam ayat ini kita temukan bahwa arti cira ipsita artham artinya bahwa berharap ingin melihat Tuhan dalam waktu yang lama.
Jika atas keinginan Tuhan,Tuhan muncul secara pribadi dihadapan penyembahnya, penyembah itu sangat bahagia seperti halnya dhruva maharadj rasakan ketika melihat Tuhan, beliau tidak punya keinginan untuk bertanya atau meminta kepada Tuhan berbagai berkat , sesungguhnya hanya dengan melihat Tuhan Dhruva maharadj merasa sangat puas , sehingga dia tidak ingin meminta apapun kepada Tuhan berbagai berkat.Seorang penyembah ynag murni apakah bisa ataupun tidak melihat Tuhan ,tapi senantiasa semangat dalam pelayanan bhakti ,senantiasa berharap suatu saat Tuhan puas muncul di hadapannya ,agar dia dapat melihat Tuhan secara langsung.

Tidak ada komentar: